Cara Mudah Mengenal Jenis Kulit Wajah Kamu

Mengetahui jenis kulit wajah kita adalah hal yang sangat penting. Selain sebagai acuan dalam merawatnya, bisa juga menjadi pertimbangan dalam memilih skincare yang tepat sesuai dengan jenis kulit sehingga bekerja dengan maksimal. Dan bisa menyelesaikan masalah kulit yang sedang kamu alami.

Awalnya aku nggak begitu memperhatikan jenis kulitku, kalau ada iklan atau review skincare dengan hasil glowing pasti seringnya aku tergoda untuk beli dan mencoba juga. Siapa tau aku ikutan glowing juga kan? hehe

Tapi ternyata, nggak semudah itu ferguso. Kamu harus mengenal dulu kulit kamu. Mengakrabkan diri dengannya, hingga terjalin pemahaman biar nggak sering salah paham dan berakhir ngambek. Kalau kulit udah ngambek, pasti akan timbul masalah, entah jerawat baru, bruntusan, komedo, kemerahan, hingga pengelupasan.

Baca juga: [Skincare Review] Kulit Cerah dan Lembab dengan Scarlett Whitening Essence Toner

Aduh! Kalau sudah begini, bakal susah deh bujukin kulit kita biar baik lagi. Butuh effort lebih dan kesabaran.

Jadi sebelum salah perawatan, yuk kita sama-sama mengenal jenis-jenis kulit wajah kita.

1. Kulit Wajah Normal

Bisa dibilang kulit wajah normal adalah jenis kulit yang paling enak, karena produksi minyaknya pas, nggak berlebihan atau kekurangan hingga bikin kulit kering. Kulit normal bisa kamu kenali dengan ciri-ciri sebagai berikut:

  • Pori-pori nggak terlalu terlihat karena produksi minyak yang pas
  • Kulit terlihat sehat, nggak kusam, dan nggak memiliki masalah kulit seperti jerawat, bruntusan ataupun komedo
  • Skin barier bagus atau kulit nggak gampang iritasi. Kalau kamu mencoba produk baru kulit tipe normal akan lebih mudah menerima produk tersebut.

2. Kulit Wajah Berminyak

Ini adalah tipe kulit wajahku, yang ditandai dengan produksi minyak berlebih. 

Ciri-cirinya:

  • Pori-pori nampak lebih besar.
  • Wajah terlihat mengkilap.
  • Sering terjadi penyumbatan pori-pori yang menyebabkan timbulnya komedo. Dan jika komedo ini dimasuki oleh bakteri, maka terjadilah jerawat. Karena bakteri suka dengan minyak di wajah kita. Jadi kulit berminyak lebih mudah berjerawat.
  • Wajah juga seringnya berminyak terus, apalagi setelah bangun tidur atau setelah melakukan aktivitas berat.
  • Kelebihannya kulit berminyak memiliki tekstur yang halus dan nggak mudah keriput karena minyak yang dihasilkan kulit wajah kita.
  • Kulit terhidrasi dengan baik

3. Kulit Wajah Kering

Pemilik kulit wajah kering ini menurutku yang paling nggak enak, jadi dulu aku pernah mengalami saat akan lepas dari sebuah klinik skincare. Ketika pemakaian produknya aku hentikan total, kulit jadi kering banget.

Kulit wajah bisa dikatakan kering kerena nggak bisa memproduksi minyak yang cukup. Atau bisa dibilang kekurangan minyak. Ciri-cirinya sebagai berikut:

  • Kulit wajah terasa tertarik atau kurang elastis
  • Terasa agak kasar karena kekurangan minyak, bahkan tak jarang terjadi pengelupasan, dan pecah-pecah hingga terasa perih
  • Pori-pori nggak terlihat 
  • Terasa gatal dan mudah iritasi.
  • Mudah keriput

Baca juga: Cara Menemukan Skincare yang Cocok

Pemilik kulit kering juga cenderung sensitif dan harus extra hati-hati dalam memilih produk skincare.

4. Kulit kombinasi

Aku punya istilah sendiri untuk tipe kulit kombinasi, yaitu hybrid skin. Hehe

Iya, kulit wajah kombinasi adalah perpaduan dari lebih dari satu jenis kulit wajah. Misalnya:

  • Kering dan berminyak
  • Normal dan kering
  • Berminyak dan acne prone
  • Kering dan sensitif
  • Berminyak dan sensitif

Jika ada produk yang dikhususkan untuk kulit berminyak ataupun kering, baru sedikit produk yang menyediakan perawatan kulit kombinasi dalam satu wadah.

Cara mengetahui jenis kulit kombinasi adalah dengan memperhatikan T Zone, atau area kening dan hidung apakah berminyak atau nggak? Lalu area pipi, apakah kering atau sensitif? Jika jawaban keduanya, ya. Maka kamu memiliki kulit kombinasi.

5. Kulit Sensitif

Kulit wajah sensitif adalah kulit yang memiliki sifat sangat sensitif sehingga mudah iritasi. Jika kamu memiliki tipe kulit wajah sensitif, kamu harus hati-hati dalam memilih produk yang akan digunakan.

Setiap kulit wajah sensitif itu memiliki sensitifitas yang berbeda pada setiap kandungan dalam suatu produk. Kamu harus jeli dalam melihat ingrideintsnya, apakah ada bahan aktif yang bisa mengiritasi kulitmu?

Untuk mencegah iritasi yang berkelanjutan, aku sarankan kamu memilih produk skincare dengan minimal ingredients, dan memiliki bahan aktif yang soft. Serta hindari bahan-bahan berikut di dalam kandungan skincare yang kamu gunakan:

  • Alkohol
  • Parfume / wewangian
  • Essential oil
  • Sodium lauryl sulfate (SLS), ammonium lauryl sulfate (ALS), dan sodium pareth sulfate

Nah, setelah kamu tau jenis kulitr wajahmu sekarang kamu bisa merawat dan memilih produk skincare yang sesuai dengan kulit wajahmu. Jadi nggak asal beli karena apa yang dibilang orang lain. 

Kulit setiap orang itu berbeda, dan kamu sebagai pemiliknya, harus mengenalnya dengan baik. Produk A yang orang bilang bagus di kulitnya. Belum tentu cocok di kulit kamu. 

Oke, sampai di sini dulu ya, semoga tulisan ini membantu. Atau jika kamu masih bingung, kamu bisa melakukan skin type test secara online. Sudah banyak sekali kok, website atau platform yang memberikan kuis untuk menentukan jenis kulit wajah kamu. Cari aja di google dengan keyword skin type test.

Salam,

Ning!

Posting Komentar untuk "Cara Mudah Mengenal Jenis Kulit Wajah Kamu"